Komitmen Bersinergi Tingkatkan Layanan Kesehatan, RS PHC Medan Lakukan Audiensi ke Dirjen Layanan Kesehatan

Medan (07/06). Jajaran manajemen PT Prima Husada Cipta (PHC) Medan melakukan audiensi ke Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan. Direktur PT Prima Husada Cipta Medan, Imron Eryandy, beserta jajaran manajemen menyambangi Direktur Jenderal (Dirjen) bagi Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan, Prof. dr. Abdul Kadir, Ph.D. Sp. THT-KL(K) M.A.R.S dalam rangka meningkatkan sinergi pelayanan kesehatan.

 

Selain itu, audiensi ini pun merupakan bentuk terima kasih atas kepercayaan yang diberikan pada RS PHC Medan untuk berkontribusi melakukan perawatan pasien COVID-19. Seperti yang diketahui, jajaran RS PHC Medan aktif menjadi bagian layanan kesehatan masyarakat di tengah pandemi, mulai dari pemeriksaan hingga perawatan pasien-pasien terjangkit COVID-19 sampai sembuh.

 

Dalam pertemuan tersebut, Dirjen Yankes menyambut baik kunjungan delegasi PT PHC Medan. Dirjen Yankes mengungkapkan harapan agar RS Prima Husada Cipta Medan terus meningkatkan mutu pelayanan. Serta, diharapkan RS Prima Husada Cipta Medan tetap aktif berpartisipasi meningkatkan derajat kesehatan masyarakat sekitar.

 

RS PHC Medan selalu berkomitmen memberikan pelayanan kesehatan terbaik. Tak hanya menjadi bagian menanggulangi pandemi COVID-19, RS PHC Medan juga berkontribusi meningkatkan kesehatan masyarakat. RS PHC Medan dengan fasilitas beserta tenaga kesehatan terbaik di bidangnya, terus melayani masyarakat dan bersinergi dengan stakeholder untuk peningkatan derajat kesehatan masyarakat.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *